+62 (0717) 422145
Link Penting UBB

UBB On The Road

Universitas Bangka Belitung On The Road
14 September 2022 | 10:38:11 WIB


Mahasiswa KKN-T UBB Lakukan Sosialisasi di SMK N 1 Selat Nasik Tentang Pengenalan Dunia Kampus



Belitung, UBB--  Dalam memberikan pemahaman kepada para siswa untuk mengenali dunia perkuliahan dan proses selama masa kuliah, para Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Tematik ( KKN-T) Dersa Selat Nasik lakukan sosialisasi di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 1 Selat Nasik,  pada hari Jumat, 26 Agustus 2022 dan Senin, 05 September 2022.


Program KKN T sendiri merupakan sebuah program yang memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk memanfaatkan ilmu pengetahuan, teknologi, dan keterampilan yang dimilikinya bekerjasama dengan banyak pemangku kepentingan di lapangan melalui keterlibatan mahasiswa dan membantu percepatan pembangunan di wilayah pedesaan bersama dengan Kementerian Desa.


Dengan mengangkat tema pengenalan dunia kampus peradaban Universitas Bangka Belitung (UBB), acara tersebut di dukung penuh oleh pihak sekolah.  Denny sebagai salah satu guru dari SMKN 1 Selat Nasik menyebutkan,  dirinya sangat berterima kasih telah menyempatkan dan bersedia dalam melakukan sosialisasi di SMK N 1 Selat Nasik.

Foto Bersama Kelompok KKN T Selat Nasik


“Saya selaku gur SMKN 1 Selat Nasik, sangat senang dengan adanya sosialisasi ini dari para mahasiswa KKN dari UBB,” sebutnya pada sambutan. 
Dirinya berharap dengan adanya sosialisasi tersebut bisa membuka pola pikir siswa-siswi agar bisa melanjuti Pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi, melihat rendahnya tingkat melanjut Pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi dari alumni-alumni SMK N 1 Selat Nasik.


“Tentunya dengan ada sosialisasi yang dilakukan oleh Mahasiswa KKN-T Desa Selat Nasik tersebut diharapkan agar siswa-siswi SMK N 1 Selat Nasik tahu dan paham bagaimana dunia kampus atau perkuliahan khususnya di kampus Universitas Bangka Belitung [UBB] dan kampus lainnya,” harapnya.


Sosialisasi yang di selenggarakan oleh Mahasiswa KKN-T Desa Selat Nasik di SMK N 1 Selat Nasik sebanyak dua kali di waktu yang berbeda dengan kelas dan tempat yang berbeda juga. Untuk sosialisasi pertama dilakukan pada Jumat, 26 Agustus 2022 di SMK N 1 Selat Nasik dan peserta yang hadir pada saat itu khusus kelas XI saja dengan jumlah peserta sebanyak 60 siswa. Antusias peserta sangat luar biasa pada saat sosialisasi berlangsung, peserta pun banyak merespon dan aktif bertanya pada saat sesi diskusi dibuka. 

Penyerahan Sertifikat dari Mahasiswa KKN-T kepada Salah Satu Guru di SMKN 1 Selat Nasik


Sosialisasi kedua di lakukan pada Senin, 05 September 2022 di Hatchery milik SMK N 1 Selat Nasik. Peserta yang hadir pada saat sosialisasi kedua ini terkhusus kelas XII dengan jumlah peserta sebanyak 30 siswa. Sosialisasi kali ini di lakukan di Hatchery karena kelas XII sedang melakukan Praktik Kerja Lapangan [PKL] di tempat tersebut. tema sosialisasi yang dilakukan merupakan tema yang sama dengan yang sebelumnya apalagi mengingat mereka sebentar lagi akan lulus dari Sekolah. Pada saat sosialisasi berlangsung peserta aktif dalam bertanya berbagai macam yang berhubungan dengan dunia perkuliahan dari menanyakan tentang Beasiswa, cara mendaftar ke UBB.


Dengan dilakukan sosialisasi kepada kelas XII dapat memberikan gambaran kepada mereka bagaimana dunia kampus dan perkuliahan apalagi yang ingin melanjutkan Pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.

(Artikel ini ditulis oleh Mahasiswa KKN-T Desa Selat Nasik)

 

UBB On The Road

Berita UBB

UBB Perspectives