+62 (0717) 422145 Senin-Jumat: 07.30 - 16.00 WIB
Link Penting UBB

sastra UBB

Sastra Universitas Bangka Belitung
31 Juli 2022 | 11:16:55 WIB


Kumpulan Pantun Panitia MBKM 2022


Ditulis Oleh : Panitia MBKM UBB 2022

Melati kuntum indah warnanya
Dipetik adinda didalam taman
Mari kita terus berkarya
Untuk MBKM yang membanggakan

Beli baju baru untuk hari raya
Baju dibeli bersama adinda
Agar di MBKM kita berkarya
Mari bahu membahu menyukseskan agenda

Sungguh eksotis Batu Baginda
Bila ke sana bawalah nasi
Bahu membahu sukseskan agenda
Butuh sinergi dan juga koordinasi

Memasak lempah di dalam panci
Masak tak lama sabarlah menunggu
Sinergi dan koordinasi memanglah kunci
Masukan dan inisiatif tentulah ditunggu

Lempah kuning ikan kerisi
Dimakan dengan lalap dan rusip
Tentulah wajib berkoordinasi
Agar kerja tim semakin sip

Pagi menjelang matahari naik
Matahari naik terasa hangat
Kerja tim akan semakin baik
Jika dimulai dengan semangat

Cari ikan ada di rawa
Burung kenari indah suara
Awali MBKM dengan Bismillah
Akhiri dengan bersyukur pada-Nya

Bunga anggrek tumbuhnya merambat
Merambat lekat diatas ranting
Malam ini tertunda rapat
Ada agenda yang lebih penting

Buah nam nam rasanya kelat
Ditabur dengan garam dan cabai
Meskipun kita batal merapat
Kerja tim tetap aduhai

Melati kuntum indah bersemi
Terinjak kaki mati sehari
Bapak ibu yg baik hati
Apakah kita rapat malam ini ?

Harum aromanya asam kuini
Dikupas oleh si anak dara
Perihal rapat kita pada malam ini
Mari kita tunggu Oom Rion bicara

Buah kelapa buah alpukat
Dijual murah di jalan trem
Perihal jadwal kita rapat
Tunggulah kabar dari LPPM

Pergi Ke Jogja membeli buku
buku dibawa naik taksi
ini dia yang kita tunggu
jadwal rapat Koordinasi

Mimpi buruk ditengah malam
Maling masuk tanpa salam
Kalau memang rapat malam
Tolong disiapkan makan malam